Gabung dengan Timnas, ini Tugas Berat Legenda PSMS Medan

10 Februari 2022 08:00

GenPI.co Sumut - Akhirnya pemain legenda PSMS Medan Markus Horison, bergabung secara resmi dengan pelatih Timnas Shin Tae Yong.

Dalam tim, Markus Horison fokus bertugas mambantu training camp (TC Timnas) U23 di Bali.

Posisi yang bakal dipegang Markus Horison, adalah posisi yang ditinggalkan Sahari Gultom.

Dia bersama dengan pelatih Bima Sakti, membimbing pemain U23 Indonesia masuk Piala AFF U23.

"Posisi yang ditinggalkan Sahari Gultom diberikan kepada Markus yang bergabung dengan Timnas U23," posting akun IG @psms.id.

Pergantian tersebut, juga menjadi bukti betapa besarnya kontribusi PSMS Medan ke timnas.

Sahari maupun Markus adalah mantan kiper klub berjuluk Ayam Kinantan.

Keduanya pernah mengabdi ke PSMS Medan, pascapensiun dari lapangan hijau.

Untuk diketahui, pemain muda timnas yang hadir mengikuti TC belum seutuhnya, lantaran ada beberapa pemain membela klubnya di ajang BRI Liga 1.

Selain TC, tim kepelatihan timnas juga mewaspadai badai Covid-19 yang melanda pemain di Bali.

Persiapan TC Timnas Garuda Muda di Bali, merupakan upaya pelatih Shin Tae Yong memperkuat kemampuan tim dan taktik bagi para pemain.

Shin Tae Yong, mendapat beban berat untuk kembali menjuarai Piala AFF U23 di Kamboja.

Garuda Muda berstatus sebagai juara bertahan dan tim unggulan.(*)

Redaktur: Zainal Abidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMUT