Bahas Stadion Teladan, Bobby Nasution Ketemu Menpora

23 Maret 2022 02:00

GenPI.co Sumut - Wali Kota Medan Bobby Nasution bertemu Menteri Pemuda dan Olahraga, untuk membicarakan renovasi homebase PSMS Medan.

Suami Kahiyang Ayu ini, saat bertemu juga membawa rancangan desain Stadion Teladan ke depannya.

Bobby mengatakan, stadion yang berdiri 1953 tersebut bakal dibuat standar internasional.

"Terima kasih Pak Menpora, Kita ingin menyampaikan rencana renovasi Stadion Teladan Medan," ujarnya, Senin (21/3/2022).

Selain Stadion Teladan, Bobby Nasution juga bakal merenovasi Stadion Kebun Bunga, atau homeground klub Ayam Kinantan.

"Semoga ini bisa terlaksana dan sekaligus mohon dukungannya," ujar Bobby.

Mendengar hal tersebut, Menpora Zainudin Amali meyambut positif rencana renovasi stadion lawas itu.

Bahkan dia, mengaku siap mengajukannya ke Kementerian Pekejaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

"Nanti coba kita beri rekomendasi untuk diajukan ke Kementerian PUPR," ujarnya.

Sebelumnya, Bobby menegaskan jika Stadion Teladan bakal disulap standar minimal AFF.

Renovasi Stadion Teladan yang menelan anggaran Rp400 miliar, harus menerapkan standar internasional.

Mulai dari standarisasi rumput yang digunakan, kemudian luas lapangan, kapasitas penonton dan lain-lain

Menurut dia, hal tersebut sekaligus untuk menjawab keluhan atlet tentang fasilitas olahraga selama ini.(*)

 

Redaktur: Zainal Abidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMUT