Bidadari Berdarah Batak Ini, Raih Banyak Penghargaan

27 Mei 2022 20:00

GenPI.co Sumut - Bidadari berdarah Batak ini, memiliki nama lengkap Nadya Yuti Hutagalung. Lahir 28 Juli 1974, di Sydney, Australia.

Dia dikenal sebagai model, pemain film dan presenter TV. Nadya memulai karir sebagai model, di usia 12 di Tokyo, Jepang.

Anak dari pasangan Ricky Hutagalung dan Dianne Thompson ini, juga pernah menjadi VJ untuk MTV Singapura.

BACA JUGA:  Bidadari Berdarah Batak, Cantik dan Pintar, Top Dah

Tak sampai di sana, Nadya juga membintangi iklan produk kecantikan seperti Lux dan Pond's Gold Radiance.

Dia membintangi beberapa film, seperti film The Leap Years di 2008, Zero Hero di 2011, Let Elephants Be Elephants di 2014.

BACA JUGA:  Bidadari Batak Ini, Presenter dan Komedian Top

Nadya memilih, menjadi juri dan pembawa acara Asia's Next Top Model sehingga jarang tampil di televisi nasional.

Di luar itu, dia juga sebagai duta lingkungan hidup United Nations Environment Programme (UNEP) PBB.

BACA JUGA:  Bidadari Medan, Muda, Cantik, Artis dan Pengusaha

Penghargaan yang diraih Nadyam ialah terpilih sebagai Pembuat Tren Terkemuka di Asia (Asia's Leading Trendmakers) oleh Asiaweek.

Nadya juga meraih, Best Light Entertainment Presenter Award di Asian Television Awards pada 1997.

Pada tahun sama, dia juga terpilih sebagai Showtime Personality of the Year oleh The New Paper Singapura.

Lalu kemudian, meraih penghargaan Singapore's Most Gorgeous Woman oleh pembaca majalah Female.

Nadya menjadi sepuluh besar, Bintang Cemerlang oleh Tabloid Bintang. Dia juga menjadi, pembawa acara Global Groove di MTV USA.

Pada 2009, Nadya terpilih sebagai salah satu dari 20 orang berpengaruh di Singapura oleh CNN.

Pada tahun yang sama, dia juga dianugerahi gelar Best TV Host oleh majalah ELLE, dan masih banyak lagi penghargaannya.(*)

Redaktur: Zainal Abidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMUT