Telinga Tiba-tiba Berdengung? ini Mungkin Penyebabnya

12 Februari 2022 00:00

GenPI.co Sumut - Telinga berdengung atau tinnitus, bisa terjadi tiba-tiba di ruang sunyi.

Ada berbagai penyebab telinga berdenging dari sisi medis, berikut penjelasannya.

Efek mendengar suara keras
Hampir setiap orang mengalami telinga berdengung, dalam waktu singkat setelah mendengar suara keras.

Suara mendengung dalam telinga semakin memburuk ketika di tempat sepi, misalnya di ruangan kosong atau malam hari.

Penyumbatan saluran telinga
Mengutip Mayo Clinic, saluran telinga bisa tersumbat oleh penumpukan cairan, kotoran telinga atau benda asing lainnya.

Penyumbatan ini, bisa mengubah tekanan telinga sehingga menjadi penyebab telinga berdengung.

Penggunaan Obat-obatan
Anda mungkin bingung, kenapa telinga bisa berdengung saat sepi padahal tidak ada sumbatan.

Pemakaian sejumlah obat-obatan, bisa menyebabkan telinga berdengung.

Gangguan koklea
Telinga bagian dalam, ada sel rambut kecil dan halus yang bergerak saat telinga menerima suara, ini adalah bagian dari Koklea.

Gerakan ini memicu sinyal listrik, di sepanjang saraf dari telinga ke otak.

Lewat cara tersebut, otak bisa mengartikan sinyal-sinyal ini sebagai suara.

Saat rambut halus telinga bagian dalam bengkok atau patah, membuat telinga berdengung.(hellosehat)

Redaktur: Zainal Abidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMUT