Meski Sehat, Jangan Konsumsi Buah di Waktu Ini

29 Agustus 2022 08:00

GenPI.co Sumut - Setiap manusia sangat membutuhkan serat untuk tubuh, di antara sumber serat itu ada di dalam buah.

Namun ada beberapa kondisi, perlu menjadi pertimbangan sebelum makan buah-buahan. Berikut di antaranya.

1. Sebelum berolahraga

Jika menjalani olahraga dan diet sehat, sebaiknya konsumsi buah-buahan saat hendak berolahraga.

Hal ini dikarenakan tubuh membutuhkan waktu lebih lama, untuk mencerna serat dalam buah.

Namun,  berolahraga dalam kondisi perut penuh serat, ini justru menimbulkan gangguan pencernaan.

Jadi, berikan jeda sekitar 2 – 3 jam sebelum Anda berolahraga.

2. Sebelum tidur

Kandungan gula, dalam buah meningkatkan gula darah. Akibatnya, pankreas melepas insulin untuk merespons hal itu.

Meningkatnya produksi insulin, menurunkan jumlah melatonin atau hormon yang berperan dalam siklus tidur.

Berikan jeda, sebelum tidur sekitar tiga jam supaya tubuh dapat beristirahat dengan optimal.

3. Saat diare

Buah-buahan memang bisa, membantu melancarkan pencernaan. Ini menguntungkan jika dalam keadaan sehat.

Namun, mungkin Anda perlu menghindari hal tersebut ketika sedang menderita penyakit diare.(hellosehat)

Redaktur: Zainal Abidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMUT