Pusing Saat Puasa? Kenali Empat Penyebabnya

22 Maret 2022 15:00

GenPI.co Sumut - Mungkin Anda sering merasakan pusing saat puasa. Ini hal yang umum terjadi.

Namun, Anda harus hati-hati mungkin kondisi ini dapat berbahaya bagi kesehatan.

Ada beberapa hal, yang mungkin menjadi penyebab kepala pusing saat puasa, sebagai berikut.

BACA JUGA:  Manfaat Puasa untuk Penderita Diabetes, Dahsyat!

Dehidrasi
Puasa tentu membuat haus, tapi Anda harus tetap menahannya sampai waktu buka puasa tiba.

Jika Anda merasa haus dan tubuh tidak banyak mempunyai cadangan air, berisiko mengalami dehidrasi.

BACA JUGA:  Ternyata Manfaat Puasa Bikin Mood Makin Happy, Wow

Terlebih jika cuaca sedang panas, Anda banyak melakukan aktivitas dan banyak mengeluarkan keringat.

Gula darah rendah
Selain menahan haus, Anda juga wajib menahan lapar saat puasa.

BACA JUGA:  Tiga Tips Puasa Aman untuk Lansia, Simak Deh!

Hal ini menyebabkan tubuh kekurangan glukosa sebagai energi.

Terutama jika Anda, tidak cukup banyak mengonsumsi makanan saat buka puasa dan sahur.

Glukosa merupakan sumber energi utama, yang digunakan tubuh melakukan semua fungsi normalnya.

Kekurangan glukosa, dapat membuat otak kekurangan energi untuk melakukan fungsinya.

Akibatnya, Anda merasa lemas dan pusing saat puasa.

Karena itu, saat buka puasa dan sahur, Anda disarankan mengonsumsi makanan yang mempertahankan energi lebih lama.

Tekanan darah rendah
Anda pusing jika jantung tidak cukup memompa darah ke otak. Salah satu penyebab kondisi ini, tekanan darah rendah.

Tekanan darah yang turun, tiba-tiba dapat membuat jantung, tidak mampu mengantarkan darah ke otak dalam jumlah cukup.

Hal itu menyebabkan Anda berkeringat berlebihan, kurang bertenaga, pusing hingga merasa seperti akan pingsan.

Kelelahan
Anda mungkin lebih mudah merasa kelelahan, terlebih saat kurang minum dan kurang mengonsumsi makanan, saat buka puasa dan sahur.

Kelelahan dapat disebabkan, karena Anda terlalu banyak beraktivitas saat puasa atau mungkin juga karena kurang tidur.

Oleh karena itu, atur waktu tidur agar cukup jika Anda berencana untuk berpuasa keesokan harinya.(hellosehat)

Redaktur: Zainal Abidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMUT