Kembangkan Desa Wisata, Begini Langkah Pemprov Sumut

24 November 2022 21:00

GenPI.co Sumut - Penjajakan kerja sama pengembangan desa wisata, dilakukan Sekolah Pascasarjana Universitas Sumatera Utara (USU).

Wakil Gubernur Sumut, Musa Rajekshah mengatakan, ini bagian dari upaya pemulihan ekonomi provinsi ini.

Menurut dia, pemulihan ekonomi daerah salah satunya dengan adalah membangkitkan sektor pariwisata.

"Perlu dukungan semua pihak termasuk para pakar," ujarnya, belum lama ini.

Dia menambahkan, dengan langkah ini diharapkan wisatawan yang datang, bisa lebih lama menetap.

Selain itu juga, membeli berbagai suvenir dan makanan atau minuman khas desa wisata tersebut.

Harapan tersebut, lanjutnya, bakal bisa terwujud jika desa wisata dapat berkembang dengan baik.

Dia menjelaskan, Pemprov Sumut sedang mengembangkan desa wisata di Bukit Lawang dan Tangkahan, Langkat.

Di Bukit Lawang yang dikenal dengan orangutan, sedang dikembangkan tujuh desa wisata.

Di desa wisata itu, akan menampilkan atraksi kebudayaan, dan menjual suvenir khas daerah.

"Pengembangan diharapkan bisa menambah jumlah kedatangan dan pengeluaran wisatawan, ujarnya.

Direktur Sekolah Pascasarjana USU, Prof T Sabrina mengatakan, siap bekerja sama dengan Pemprov Sumut.

"Selain bisa berkontribusi, kerja sama ini juga membantu peningkatan pendidikan," katanya.(Antara)

Redaktur: Zainal Abidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMUT