Penumpang Bandara Kualanamu Tembus 17.451 Orang

Penumpang Bandara Kualanamu Tembus 17.451 Orang - GenPI.co SUMUT
Suasana arus mudik lebaran di Bandara Internasional Kualanamu, semakin padat. (Foto : Antara)

GenPI.co Sumut - Arus mudik lebaran, di Bandara Internasional Kualanamu, hingga H-5 Idulfitri, atau Rabu 27 April 2022 mencapai 17.451 orang.

Jumlah penumpang tersebut, antara lain untuk kedatangan mencapai 10.100 orang dan keberangkatan 7.351.

Demikian kata, Manajer of Branch Communication & Legal PT Angkasa Pura II Kualanamu, Chandra Gumilar.

BACA JUGA:  Mudik Lebaran Via Bandara Kualanamu Makin Padat

Dia menyebutkan, dalam periode ini tercatat ada 150 jumlah penerbangan yaitu 75 kedatangan dan 75 penerbangan.

"Sedang jumlah kargo 187.547 kilogram. Kedatangan 124.610 kilogram dan berangkat 62.937 kilogram," ucapnya, Kamis (28/4/2022).

BACA JUGA:  Cek Bandara Kualanamu, Begini Kata Kapolda Sumut

Masih kata Chandra, lima top maskapai berdasarkan jumlah penerbangan yakni Wings Abadi 21 persen, Lion Airlines 20 persen.

Kemudian Batik Air 13 persen, Citilink Indonesia 12 persen, Super Air Jet 11 persen, dan lain-lain 23 persen.

BACA JUGA:  Begini Aktivitas Kargo Bandara Kualanamu Jelang Puasa

Dia menambahkan, terdapat 14 penerbangan tak berjadwal, di antaranya sembilan penerbangan kargo.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya