Emak-emak di Langkat Demo, Tiap Hari Makan Debu

Emak-emak di Langkat Demo, Tiap Hari Makan Debu - GenPI.co SUMUT
Puluhan emak-emak di Desa Kwala Besilam, Kecamatan Padang Tualang Kabupaten Langkat, menggelar demontrasi di badan jalan. (Foto : Antara)

GenPI.co Sumut - Puluhan emak-emak di Desa Kwala Besilam, Kecamatan Padang Tualang Kabupaten Langkat, menggelar demontrasi di badan jalan.

Unjuk rasa dilakukan, karena mereka menghirup debu setiap hari dari truk angkutan galian C dan tanah uruk yang melintas.

Mereka melakukan unjuk rasa dengan membawa anak-anaknya, berteriak meminta agar kawasan mereka tidak setiap hari berdebu.

BACA JUGA:  Gerebek Kampung Narkoba, Ini Hasil Tim di Langkat

Tidak ada penyiraman di badan jalan, sehingga debu yang mempunyai ketebalan cukup banyak itu, beterbangan ke rumah kami.

"Kami setiap harinya makan debu, dikhawatirkan keluarga kami akan mendapatkan penyakit Ispa," ungkap ibu Nur, Kamis (19/5/2022).

BACA JUGA:  Mari Jaga Bersama Kondusifitas, Kata Kapolres Langkat

Sementara Bhabainkamtibmas Polsek Padang Tualang Bripka Marianto, di tempat itu memberikan imbauan jangan memblokir jalan.

Marianto juga, memberikan pengertian agar masyarakat bersabar dan jangan unjuk rasa di badan jalan.

BACA JUGA:  Drama Baru Bupati Nonaktif Langkat, Kasus Apa?

Sementara tokoh pemuda Langkat Heri Widyanto, berharap agar Dishub bisa menertibkan truk penuh tonase galian C.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya