Bupati Nias Selatan Minta Lanjut, Sebut Nama Gubernur

Bupati Nias Selatan Minta Lanjut, Sebut Nama Gubernur - GenPI.co SUMUT
Bupati Nias Selatan Hilarius Duha. (Foto : Facebook/Humas Pemkab Nias Selatan)

GenPI.co Sumut - Bupati Nias Selatan Hilarius Duha, memberikan apresiasi atas perhatian Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi.

Dia berharap, apa yang dilakukan Pemerintah Provinsi (Pemprov), di Kepulauan Nias terus berlanjut ke depan.

Menurut dia, dengan majunya destinasi wisata super prioritas Danau Toba, akan memberi dampak baik bagi Kepulauan Nias.

BACA JUGA:  Gubernur Sumut Edy Rahmayadi Tegas, 1 April Harus Bongkar

"Mudah-mudahan majunya Danau Toba, kami juga dapat imbasnya," katanya dikutip dari laman Pemprov Sumut, Selasa (7/3/2022).

Sebelumnya, Pemprov telah melakukan beberapa hal di Kepulauan Nias di beberapa sektor penting.

BACA JUGA:  Begini Kata Edy Rahmayadi Soal Infrastruktur Jalan, Tegas!

Bidang pendidikan, Pemprov membangun dan rehabilitasi ruang kelas, serta peningkatan sarana di 28 SMA dan 24 SMK.

Di bidang kesehatan, disiapkan dokter terbang di Nias Selatan, Nias Utara dan Nias Barat.

BACA JUGA:  Gubernur Sumut Edy Rahmayadi Bilang Maju Terus Demi Rakyat

Sektor pertanian, Pemprov memberikan bantuan benih unggul dan optimalisasi lahan tanaman kelapa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya