Tim Risk Mabes Polri Kunjungi Stadion Teladan Medan

Tim Risk Mabes Polri Kunjungi Stadion Teladan Medan - GenPI.co SUMUT
Tim Risk Mabes Polri Kunjungi Stadion Teladan Medan. Foto : Instagram/psms medan.

GenPI.co Sumut - Kandang klub peserta Liga 2, asal Sumut yakni PSMS Medan dan Karo United dikunjungi Tim Risk Assessment Mabes Polri.

Kunjungan tim tersebut, untuk melakukan penilaian terhadap Stadion Teladan yang juga menjadi tempat laga Liga 2.

Kedatangan tim ini, diunggah di Instagram pada akun resmi PSMS Medan @pffocial_psmsmedan, Selasa 2 Januari 2023.

Assessment dilakukan, untuk mengetahui potensi bahaya serta faktor keselamatan di Stadion Teladan, Medan.

Selain itu, assessment dilakukan sebagai persiapan pihak panitia pelaksana menggelar laga lanjutan Liga 2.

Sebelumnya, PSMS Medan siap menjadi tuan rumah perhelatan lanjutan Liga 2 musim 2022/2023.

PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), selaku operator Liga 2 menawarkan dua opsi model pelaksanaan.

Dua opsi tersebut ialah, sistem home away dan sistem bubble seperti yang diterapkan Liga 1.

Direktur Teknik PT. Kinantan Medan Indonesia (KMI), Andry Mahyar Matondang mengaku siap apapun sistemnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya