Harga Daging Ayam Ras di Deli Serdang Naik Rp3 Ribu

Harga Daging Ayam Ras di Deli Serdang Naik Rp3 Ribu - GenPI.co SUMUT
Harga daging ayam ras naik. (Foto : Antara)

GenPI.co Sumut - Harga daging ayam ras di pasar tradisional di Deli Serdang, tiga hari usai lebaran naik Rp3 ribu per kilogram.

Kenaikan tersebut, dampak meningkatnya permintaan dari masyarakat.

Benget Sembiring, pedagang ayam ras di Pasar Tradisional Gambir mengatakan, naiknya harga ayam ras dampak minimnya hasil laut.

BACA JUGA:  Polsek Delitua Tangkap Polisi Gadungan, Motifnya?

Sebelumnya, harga daging ayam ras sebelum lebaran di posisi Rp35 ribu - Rp37 ribu per kilogram.

Namun sejak beberapa hari terakhir, naik menjadi Rp38 ribu - Rp40 ribu per kilogram.

BACA JUGA:  Mari Tetap Patuh Prokes, Kata Bupati Deli Serdang

Naiknya harga ayam itu, didorong meningkatnya permintaan, sementara hasil laut kosong di pasaran karena nelayan belum melaut.

"Hasil laut seperti ikan, udang dan kerang masih kosong, yang ada ikan air tawar," katanya, Kamis (5/5/2022).

BACA JUGA:  Kesultanan Deli Gelar Tradisi Junjung Duli Idulfitri

Sementara Erna Bukit, pedagang ayam ras di Pasar Tradisional Delitua mengatakan, dia tak mengetahui penyebab naiknya harga.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya