Jemaah Haji Tapsel Masuk Asrama Haji 20 Juni 2022

Jemaah Haji Tapsel Masuk Asrama Haji 20 Juni 2022 - GenPI.co SUMUT
Sekitar 83 calon jemaah haji (CJH), asal Tapanuli Selatan (Tapsel) mulai masuk Asrama Haji Medan. (Foto : Antara)

GenPI.co Sumut - Sekitar 83 calon jemaah haji (CJH), asal Tapanuli Selatan (Tapsel) mulai masuk Asrama Haji Medan.

Sementara jadwal keberangkatan ke Tanah Suci Mekkah, dijadwalkan keesokan harinya atau 21 Juni 2022.

Sebagaimana tertuangkan, dalam pengumuman Kantor Wilayah Kemenag Sumatera Utara (Sumut), Sebin 6 Juni 2022.

BACA JUGA:  Tahun Ini, Deli Serdang dapat Kuota 372 Jemaah Haji

Seluruh calon jemaah haji asal Tapsel ini, tergabung dalam kloter 10 bergabung dengan jemaah asal Padang Lawas Utara.

Jemaah asal Padang Lawas Utara sendiri berjumlah 140 orang dan Medan Al Amar 18 orang, dan Medan Al Arafah 16 orang.

BACA JUGA:  11 Juni, 1.077 Jemaah Haji Asal Medan Berangkat

Selain itu, ada petugas empat orang dan PHD dua orang, sehingga totalnya berjumlah 263 orang.

Seluruh jemaah haji kloter 10 ini masuk gelombang kedua, dan terbang melalui Bandar Udara Internasional Kualanamu.

BACA JUGA:  Bobby Nasution Titip Doa ke Jemaah Haji Asal Medan

Penerbangan langsung menuju Jeddah, terjadwal pukul 07.30 WIB dengan penerbangan GA.3111.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya