Pengamanan Natal, 33 Gereja di Medan Jadi Prioritas

Pengamanan Natal, 33 Gereja di Medan Jadi Prioritas - GenPI.co SUMUT
Pengamanan Natal, 33 Gereja di Medan Jadi Prioritas. (Foto : Antara)

GenPI.co Sumut - Sekitar 33 gereja di Medan, mendapat prioritas pengamanan pada perayaan Natal tahun ini

Kabag Ops Polrestabes Medan, AKBP Arman Muis menyebut, total gereja di Medan ada 559.

Hanya saja lanjutnya, 33 gereja tersebut menjadi prioritas karena beberapa pertimbangan.

"Ada 559 gereja di Kota Medan yang melaksanakan ibadah natal," katanya, Jumat (23/12/2022).

Dia menambahkan, jumlah personel gabungan TNI, Polri dan Satpol PP yang bertugas ada 2.043 orang.

Jumlah tersebut, ditempatkan nantinya di masing-masing gereja saat perayaan Natal.

Ribuan personel ini, dikerahkan menjamin keamanan dan keselamatan masyarakat yang merayakan ibadah Natal.

"Diharapkan dengan adanya personel gabungan ini dapat mengantisipasi gangguan kamtibmas," katanya.

Tak hanya itu, pihaknya juga menyiapkan puluhan pos pengamanan dan pelayanan selama perayaan Natal.

Hal tersebut dilakukan, untuk memudahkan masyarakat mendapatkan akses layanan kepolisian.

AKBP Arman menambahkan, dalam perayaan Natal 2022 ada 30 pos pengamanan yang didirikan.

"Ada 30 pos pengamanan," katanya.(Antara)

Lihat video seru ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya