Bobby Nasution Tegas Bantah Medan Kota Terjorok 2022

Bobby Nasution Tegas Bantah Medan Kota Terjorok 2022 - GenPI.co SUMUT
Wali Kota Medan Bobby Nasution. Foto: Finta Rahyuni/JPNN.com

GenPI.co Sumut - Pemberitaan mengenai Medan, sebagai kota terkotor pada 2022 dibantah tegas oleh Wali Kota Bobby Nasution.

Suami Kahiyang Ayu ini, secara gamblang menegaskan jika ha tersebut adalah hoaks atau informasi bohong.

"Kementerian LHK belum merilis predikat Medan kota terjorok 2022," ucapnya, Rabu (24/1/2023).

Masalah kebersihan, salah satu dari lima program prioritas yang fokus ditangani dan dituntaskan.

Hal ini dilakukan, agar Medan segera keluar dari predikat kota terkotor yang diberikan Kementerian LHK pada 2018.

"Camat dan lurah selalu saya tekankan menjaga kebersihan wilayah masing-masing," ujarnya.

Dia juga telah memerintahkan, Asisten Pemerintahan senantiasa memonitor camat dan lurah atas kebersihan wilayahnya.

Pihaknya berharap, aplikasi Medan Clean Track diaktifkan kembali karena solusi efektif menangani sampah di Medan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya