Cara Bobby Nasution Tangani Keluhan Warga Medan, Ada CCTV

Cara Bobby Nasution Tangani Keluhan Warga Medan, Ada CCTV - GenPI.co SUMUT
Wali Kota Medan Bobby Nasution. (Foto : Prokopim Pemko Medan).

GenPI.co Sumut - Seluruh unsur pimpinan daerah di Medan, diajak bersama-sama menyelesaikan persoalan keamanan, dan ketertiban masyarakat.

Wali Kota Medan Bobby Nasution berharap, persoalan ini bisa diselesaikan bersama baik pencegahan maupun penindakan.

"Permasalahan kamtibmas sampai hari ini masih mengganggu," ujarnya dikutip dari laman Pemko Medan, Kamis (16/3/2022).

BACA JUGA:  Pengamat Beri Jempol Keberanian Bobby Nasution, Top!

Diapun mengaku, menerima beberapa laporan menyangkut tingkat kriminalitas di Medan, yang masih tingkat mencemaskan.

Wali kota mengaku, pihaknya menampung keluhan pengemudi ojek online secara langsung terkait batas jam operasional.

BACA JUGA:  Bobby Nasution Beri Kabar Baik untuk Warga Medan

Para ojol tidak berani menerima orderan di daerah ini hingga pukul 23.00 WIB.

"Mereka tidak berani menerima orderan di atas jam itu. Apalagi jam 12 malam, mereka takut dan cemas," terang dia.

BACA JUGA:  Bobby Nasution Bertemu Kepala BI, Pedagang Tenang

Selain itu, Pemko Medan saat ini tengah memprogramkan pemasangan 20 ribu titik CCTV atau kamera digital pada 2023.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya