Ikan Iblis Merah Merajalela, Gubernur Sumut Pusing

Ikan Iblis Merah Merajalela, Gubernur Sumut Pusing - GenPI.co SUMUT
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi. (Foto: Finta Rahyuni/JPNN.com)

GenPI.co Sumut - Keberadaan ikan Ilis Merah di Danau Toba, bikin Gubernur Sumatera Utara (Sumut) pusing.

Ikan tersebut, diketahui sampai saat ini mengganggu aktivitas nelayan di sekitar Danau Toba.

Meski pusing, mantan Pangkostrad ini akan meminta penjelasan detail mengenai keberadaan ikan Iblis Merah itu.

BACA JUGA:  Edy Rahmayadi Copot Direktur PD AIJ, Ini Alasannya

"Iya di Toba, ini yang sedang kami koordinasikan dengan Bupati Toba Poltak Sitorus," kata Edy, Selasa (12/4/2022).

Mantan Ketua Umum PSSI ini menyebut, ikan Iblis Merah ini sudah sangat meresahkan nelayan.

BACA JUGA:  Ganjar Pranowo Kunjungi Edy Rahmayadi, Bahas Apa?

Pasalnya, ikan dengan nama latin Cichalsoma labiatum itu kerap memakan bibit ikan milik nelayan.

Akibatnya, bibit ikan yang ditabur ke dalam keramba habis sebelum berkembang besar.

BACA JUGA:  Edy Rahmayadi Ucapkan Terima Kasih ke Nelayan

"Dia (Ikan Iblis) makan bibit ikan, makan telor ikan," jelasnya.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Edy Rahmayadi Dibuat Pusing dengan Keberadaan Ikan Iblis Merah di Danau Toba

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya