Golkar Sumut Target 2 Juta Kader untuk Menangi Pemilu

19 Juni 2022 03:00

GenPI.co Sumut - Golkar Sumut menargetkan, menambah kader sekitar dua juta untuk memenangi pertarungan di Pemilu 2024.

Ketua DPD Golkar Sumut, Musa Rajekshah mengharapkan, bisa memenangkan pemilu, pilpres dan pilkada 2024.

"Karena itu perlu strategi karena tujuan semua parpol menang dalam Pemilu 2024," katanya, Sabtu (19/6/2022).

Apalagi Pemilu 2024, merupakan yang pertama dilakukan serentak dimulai.

Di mana pilpres Februari, dan November pilkada di tingkat pusat, provinsi dan kabupaten kota.

Untuk itu, Golkar harus menyiapkan strategi-strategi agar bisa memenangi pertarungan itu.

"Harus semua bersatu. Yang tidak duduk di kepengurusan, bukan berarti tidak berbuat," katanya.

Untuk memenangi Pemilu 2024, harus melihat mana potensi-potensi yang bisa didorong lebih baik lagi.

Dia memberi contoh, dirinya cukup bangga menjadi kader Partai Golkar.

"Saya baru pertama menjadi kader partai politik dan bangga di Golkar," ujarnya.

Dia menyebutkan, penambahan kader merupakan tanggung jawab bersama. (Antara)

Redaktur: Zainal Abidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMUT