Rayakan Hari Jadi ke 432, Medan Terima 2 Kado Indah

04 Juli 2022 00:00

GenPI.co Sumut - Senam kolaborasi, yang digelar di seputaran Lapangan Merdeka berhasil memecahkan rekor MURI terbaru.

Acara tersebut, merupakan rangkaian memeriahkan HUT ke 432 Medan, Sabtu 2 Juli 2022 pagi.

Senam kolaborasi ini, diikuti sebanyak 17.235 peserta dengan diiringi musik daerah.

Piagam penghargaan itu, langsung diserahkan Customer Relations Manager MURI Andre Purwandono ke Bobby Nasution.

Selain Rekor MURI, Medan juga mendapat kado di hari jadinya berupa Surat Pencatatan HAKI dari Kemenkumham Sumut.

Surat itu, terkait enam kekayaan intelektual, yakni Medan The Kitchen of Asia, Senam Kolaborasi, Senam Ahoi.

Senam Ahoi Nusantara, Lagu Senam Medan Ku Sayang dan Lagu Senam Nusantara Ku.

Surat pencatatan HAKI, diserahkan Kakanwil Kemenkumham Sumut Imam Suyudi kepada Suami Kahiyang Ayu.

Atas pencapaian ini, Bobby Nasution mengucapkan terima kasih kepada warga Medan yang berpartisipasi.

"Meski dalam piagam ini tertulis nama saya, tetapi ini sejatinya untuk kita semua," kata Bobby Nasution.

Di HUT ke 432 Medan, dia berharap semoga Medan dapat menjadi kota kolaborasi sesuai dengan tema HUT tahun ini.

"Tidak lupa kami ucapkan terima kasih kepada TNI/Polri dan instansi di Pemko Medan untuk suksesnya perayaan HUT ini," ujarnya.(mcr22/jpnn)

Redaktur: Zainal Abidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMUT