Ini Kata Polisi Soal Insiden di Pesawat Turki Airlines

13 Oktober 2022 10:00

GenPI.co Sumut - Polresta Deli Serdang, memeriksa penumpang pesawat Turkish Airlines yang diturunkan paksa di Bandara Kualanamu

Pria berinisial MJ, 47 tahun itu diduga membuat onar di dalam pesawat dengan menyerang kru maskapai.

Kapolresta Deli Serdang, Kombes Irsan Sinuhaji menyebut, informasi sementara ada keonaran di pesawat.

"Kami mendalami ini. Anggota sedang mengambil keterangan," katanya, Rabu (12/10/2022).

Kombes Irsan menyebut, MJ masih mendapatkan perawatan karena mengalami sejumlah luka.

Menurut informasi yang diterimanya, istri dari MJ juga telah tiba di Sumut.

"Informasi yang kami dapatkan hari ini istrinya sudah ada di Deli Serdang ini," sebutnya.

Dia menambahkan, pihaknya sejauh ini belum memeriksa pihak maskapai Turkish Airlines soal kejadian itu.

Sebab, setelah peristiwa tersebut pesawat langsung berangkat menuju Jakarta.

"Lebih adilnya nanti kedua belah pihak dapat diambil keterangan," ungkapnya.

Sebelumnya, pesawat Turkish Airlines rute Turki-Jakarta mendarat darurat di Bandara Kualanamu, Selasa 11 Oktober.

MJ harus diturunkan karena membuat onar. Perbuatan MJ itu juga, membuat para penumpang emosi hingga memukulnya.

"Akibatnya, MJ mengalami sejumlah luka," ujarnya.(mcr22/jpnn)

Redaktur: Zainal Abidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMUT