GenPI.co Sumut - Tiga unit mobil tangki air, diterima Pemko Medan dari bantuan CSR PT Musim Mas tahun ini.
Mobil ini nantinya, digunakan untuk menyiram tanaman pinggir jalan dan taman di kota ini.
Wali Kota Medan, Bobby Nasution menyebut, mobil ini nanti rutin melakukan penyiraman.
"Tentunya akan digunakan menyiram taman kota menjadi lebih indah," katanya, Selasa (27/12/2022).
Selama ini kata Bobby, penyiraman tidak bisa dilakukan rutin karena keterbatasan armada tangki air.
Dia berharap, seluruh perusahaan di kota ini bisa mendukung sepenuhnya program pemerintah.
Terutama menyukseskan lima program prioritas, di mana salah satunya sektor kesehatan.
"Hingga kini masih ada beberapa perusahaan belum melindungi karyawan sepenuhnya," terang Bobby.
Bobby Nasution berharap, masalah kesehatan ini dapat melindungi seluruh warga Medan, terutama pekerja.
Dirut PT Musim Mas, Gunawan Siregar mengapresiasi Pemko Medan karena mendukung operasional perusahaan.
Doa mengatakan, tiga unit mobil tangki air ini masing-masing memiliki kapasitas 4.500 liter.
Dia berharap, berguna bagi Pemko Medan terutama kelancaran penyiraman tanaman di pinggir jalan.(Antara)