Bobby Nasution Tegas, Tak Akan Beri Ruang untuk LGBT

03 Januari 2023 14:00

GenPI.co Sumut - Pemko Medan menolak keras, semua jenis praktik lesbian, gay, biseksual dan transgender (LGBT).

Wali Kota Medan, Bobby Nasution menegaskan, tidak akan memberi ruang untuk semua praktik tersebut.

Hal itu, disampaikan saat malam pergantian tahun di Lapangan Merdeka Medan, Sabtu 31 Desember 2022.

"Enggak ada ya, Medan enggak ada LGBT, kita antiLGBT,” kata Bobby Nasution.

“Jadi, yang jomblo saya doakan 2023 bisa cepat nikah, yang menikah saya doakan cepat punya anak," sambungnya.

Suami Kahiyang Ayu ini menegaskan, pernyataannya tersebut merupakan pesan dari tokoh agama.

Selain itu, tidak ada budaya dan etnis di Medan yang mengajarkan soal pasangan sesama jenis.

“Tadi saya bilang, pesan dari tokoh agama harus menghindari hal seperti itu," ungkapnya.

Tak hanya itu, dia menyampaikan beberapa hal terkait perkembangan pembangunan di Medan.

Pembangunan di Medan, lanjutnya, saat ini masif dilakukan sehingga menyebabkan kemacetan.

Namun, hal tersebut bertujuan untuk memajukan kota tersebut.

“Untuk 2023 saya janji, mungkin Medan masih macet dan sepertinya lebih macet lagi," ungkapnya.

Dia menyebut, Medan saat ini bisa merasakan perubahan dari sisi pembangunan fisik.

"Tinggal saya tunggu untuk anak Medan yang katanya kreatif, saya pengin mereka berkreasi," ujarnya.(mar8/jpnn)

Redaktur: Zainal Abidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMUT