Mau Berat Badan Turun? Rutin Minum Teh Jahe

17 Maret 2022 15:00

GenPI.co Sumut - Gen Pipple, merasa memiliki berat badan berlebihan? sehingga pengin berat badan turun.

Maka tidak salah, jika Gen Pipple mencoba rutin mengonsumsi teh jahe. Berat badan dijamin turun.

Selama ini, teh jahe dikenal sebagai minuman yang memberikan kehangatan.

BACA JUGA:  Kopi Bisa Jaga Kesehatan Hati, Para Pecinta Bisa Happy

Namun, teh jahe juga dipercaya sebagai minuman yang menurunkan berat badan.

Hal tersebut terungkap, dari penelitian yang dimuat di Metabolism: Clinical and Experimental.

BACA JUGA:  Anda Pencinta Kopi? Agar Sehat ini Waktu Tepat Menikmatinya

Penelitian itu melibatkan sepuluh pria. Semuanya mengalami hal sama, yakni kelebihan berat badan.

Mereka minum bubuk jahe, yang dilarutkan dalam air panas. Hasilnya ternayat wow banget.

BACA JUGA:  Gen Pipple, Yuk Cek Kesehatan Tubuh dari Warna Ingus

Mereka merasakan peningkatan rasa kenyang, dibandingkan minum tanpa teh jahe.

Menurut para ahli, teh jahe bisa mendongkrak total penyerapan energi hingga 43 kalori.

So, tidak ada salahnya mengonsumsi teh jahe apabila kamu sedang menjalani diet. (hellosehat)

Redaktur: Zainal Abidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMUT