GenPI.co Sumut - Kasat Lantas Polres Tebing Tinggi AKP Dhoraria S Simanjuntak, melakukan koordinasi dengan Jasa Marga Kualanamu Tol (JMKT).
Koordinasi tersebut, untuk rekayasa lalu lintas arus mudik menyambut Idul Fitri 1443 Hijriah.
Koordinasi ini, terkait rekayasa lalin saat terjadi truble sport di pintu Tol dalam operasi Ketupat Toba 2022 nanti.
Dari koordinasi tersebut, ada dua truble sport yakni kepadatan saat masuk pintu tol Tebing Tinggi.
Cara lainnya pengendara diarahkan menggunakan jalan ateri menuju Pintu Tol Sei Rampah.
Dengan melakukan Tapping Rider Mobile kepada pengendara untuk antisipasi penumpukan kendaraan.
"ni juga untuk membantu percepatan kendaraan masuk tol," ujarnya, Jumat (8/4/2022).
Untuk keluar Tol, dilakukan pengalihan arus rekayasa lalin dari Tol menuju Jalan Ateri Sei Rampah.
Jaraknya, sekitar 500 Meter berbelok ke Kanan (Youturn), di persimpangan Pintu Tol Tebing Tinggi-Indrapura.
Jalur itu, mengarah ke Tebing Tinggi menghindari penumpukan kendaraan.
JMKT menyiapkan tiga unit pengisian topup e tol secara mobile rider, mobil derek dan ambulance.
"Ada tenda dan rambu-rambu jalan," ujarnya.(Antara)