12 Atlet Sumut Bakal Berlaga di SEA Games Hanoi

12 Atlet Sumut Bakal Berlaga di SEA Games Hanoi - GenPI.co SUMUT
Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Sumatera Utara (Sumut) Afifi Lubis, melepas 12 atlet yang akan berlaga di SEA Games Hanoi Vietnam.(Foto : Diskominfo Sumut)

GenPI.co Sumut - Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Sumatera Utara (Sumut) Afifi Lubis, melepas 12 atlet yang akan berlaga di SEA Games Hanoi Vietnam.

"Kami atas nama Pemprov Sumut selalu mendukung, semoga dapat mengharumkan nama Indonesia," katanya, Selasa (26/4/2022).

Afifi juga menyampaikan, motivasi kepada para atlet untuk berbuat maksimal. Dengan begitu, hasil akan lebih optimal.

BACA JUGA:  2,3 Juta Warga Mudik ke Sumut, Kata Pemerintah

"Berbuatlah yang maksimal, jadikan SEA Games sebagai tempat unjuk diri, torehkan prestasi di sana," kata Afifi.

Afifi menyampaikan pesan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, yang meminta atlet menjaga kesehatan dan terus melakukan terbaik.

BACA JUGA:  Penutupan Perusahaan Bukan Solusi, Kata Edy Rahmayadi

"Jaga tubuh agar bugar, jangan sakit sebelum bertanding, tanpa kebugaran, mustahil mendapat prestasi, itu pesan Pak Gubernur," katanya.

Ketua KONI Sumut Jhon Ismadi Lubis menambahkan, kontingen Sumut terdiri dari 12 atlet dan 2 ofisial.

BACA JUGA:  Edy Rahmayadi Pastikan BLT Sampai ke Penerima

Adapun nama atlet tersebut di antaranya dari cabang wushu Harris Horatius, Nicholas, Rosalina Simanjuntak, dan Junita Malau.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya