Katirah Menahan Pilu, Suami Tewas Tersengat Listrik

Katirah Menahan Pilu, Suami Tewas Tersengat Listrik - GenPI.co SUMUT
(Korban tewas tersengat listrik. Foto: Dok. JPNN.com)

GenPI.co Sumut - Katirah, 49 tahun warga Desa Rambung Sialang Tengah, Kabupaten Serdang Bedagai harus menyaksikan suaminya tewas.

Ibu rumah tangga ini, melihat Supianto 56 tahun tersengat arus listrik di hadapannya sendiri.

Kapolsek Firdaus AKP Idham Halik menyebut, peristiwa itu terjadi pada Senin 11 April 2022 sekitar pukul 13.00 WIB.

BACA JUGA:  Pasar Murah di Deli Serdang, Ini Peran PLN Sumut

Saat itu, korban sedang memanen buah kelapa sawit milik PT Lonsum Estate Rambung Sialang bersama istrinya.

"Dia karyawan perkebunan dan tewas tersengat listrik di depan sang istri," kata AKP Idham Halik, Rabu (13/4/2022).

BACA JUGA:  Antusiasme Warga Deli Serdang Daftar Anggota Polri

Idham menyebut, kejadian itu berawal saat korban hendak mendirikan bambu egrek yang digunakan untuk memanen sawit.

Namun, korban ternyata tidak mengetahui jika di atas pohon sawit ada kabel listrik bertegangan tinggi.

BACA JUGA:  Ibu dan Anak di Deli Serdang Tewas Gegara Ini, Duh

"Jadi, bambu egrek yang terbuat dari besi langsung mengenai kabel listrik dan menyengat korban," ujarnya.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Nestapa Katirah, Saksikan Suaminya Tewas Tersengat Listrik Dihadapannya

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya