Prajurit TNI Gagalkan Pengiriman TKI Ilegal di Asahan, Bravo!

Prajurit TNI Gagalkan Pengiriman TKI Ilegal di Asahan, Bravo! - GenPI.co SUMUT
Kapolres Asahan AKBP Putu Yudha Prawira menjelaskan kasus penyelundupan PMI ilegal ke luar negeri. (Foto : ANTARA/HO)

GenPI.co Sumut - Kodim 0208/As, gagalkan pengiriman 17 orang calon pekerja migran Indonesia (PMI) ilegal.

Belasan PMI ini, akan diberangkatkan ke Malaysia melalui peraian Asahan, Sumatera Utara.

Kapolres Asahan AKBP Putu Yudha Prawira mengatakan, penyelundupan PMI itu terjadi Sabtu 5 Maret 2022, pukul 03.00 WIB.

BACA JUGA:  Begini Komentar Bupati Asahan Soal PMI, Singgung Devisa

Mereka rencananya akan diberangkatkan ke Malaysia melalui Desa Pasir, Kepayang Timur, Kabupaten Asahan.

Namun, saat akan dibawa ke kapal besar menggunakan perahu, prajurit TNI menemukan belasan PMI ilegal tersebut.

BACA JUGA:  Mantap! Polres Tanjungbalai Tangkap Dua Tekong PMI Ilegal

"Petugas menemukan perahu mencurigakan yang di dalamnya 17 orang PMI menuju kapal tengah," ujarnya, Sabtu (12/3/2022).

Mantan Kapolres Tanjung Balai itu mengatakan, hasil penyelidikan pelaku penyelundup berinisial M alias A.

BACA JUGA:  Ada Kabar Baik dari TNI AL Tanjung Balai Asahan, Mohon Simak!

Pengakuan tersangka, dia mendapatkan upah Rp100 ribu per orang jika berhasil melangsir pekerja migran ke kapal tengah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya